Ngemil bareng keluarga termasuk hal yang sangat menyenangkan. Sebagai ibu, pastinya Anda akan membuat cemilan yang tidak hanya mengenyangkan, tapi juga sehat dan bernutrisi. Nah, disini kita akan membagikan resep Dadar Bihun jamur yang nikmat. Cara membuatnya juga mudah loh..
Disini saya memilih bihun beras, karena lebih enak dan tidak terlalu kenyal. Jika Anda kurang suka dengan bihun beras, Anda bisa menggantinya dengan bihun jagung. Nah, jika Anda tertarik ingin membuatnya, simak langsung step by stepnya berikut ini :
• 250 gr jamur, suwir-suwir
• 2 keping Bihun beras, rendam dalam air panas, tiriskan
• 2 btr telur ayam, kocok lepas
• 2 btg daun bawang pre, iris kasar
• Minyak goreng
Bumbu yang dihaluskan :
• 6 bh bawang merah
• 3 bh Bawang putih
• ½ sdm merica
• 1 sdm garam
• ½ sdm gula pasir
Bahan pelengkap
• 2 btg seledri, iris lembut (untuk taburan)
• 1 sdm bawang goring, untuk taburan
• Jika mau, And abisa tambahkan krupuk
Cara Memasak :
1. Panaskan minyak goreng secukupnya, dan tumis bumbu halus serta bawang pre. Aduk-aduk hingga berbau harum2. Masukkan jamur yang sudah disuwir-suwir, aduk-aduk hingga layu
3. Masukkan bihun yang sebelumnya sudah direndam dalam air panas. Aduk-aduk agar merata dan matang. Matikan
4. Taburkan bawang goring dan irisan seledri
5. Bihun jamur siap disajikan bersama telur dadar atau toping sesuai selera. Tambahkan kerupuk dan mentimun jika suka.
Hem, mantab banget khan resep Dadar bihun jamur suwirnya? Dalam waktu singkat, Anda bisa membuat cemilan yang mudah, murah dan juga enak bergizi. Dijamin anak-anak dan keluarga lainnya pasti menyukainya. Selamat mencobaa!
Loading...
loading...