sss

Tergoda Lezatnya Babat Goreng Madura Sambal Korek, Ini Resep dan Cara Membuatnya

DapurOnlineku - Pernah berkunjung ke Pulau Madura? Bagi pecinta kuliner, Madura termasuk tempat yang memiliki banyak kuliner lezat yang juara banget, salah satunya Babat goreng sambal korek atau disebut jeringi. Babak merupakan ba€gian jerohan sapi yang memiliki bentuk tebak dan berserabut mirip handuk atau adapula yang mirip sarang tawon. Babat memiliki tekstur yang lumayan alot, tapi jika dimasak dengan benar hasilnya sangat menggoda, empuk dan gurih. Menikmati babat goreng akan lebih bersemangat jika ditambahkan sambal korek. Sayangnya tak banyak yang tahu bagaimana cara mengolah babat yang empuk, gurih dan tidak amis. Resep dan Cara Membuat Ayam Goreng Kremes Renyah Bersarang dan Gurih
babat goreng khas Madura
Nah, jika Anda ingin menikmati babat goreng ala Madura di rumah, cobalah membuat sendiri. Caranya mudah dan bahan-bahannya sangat mudah didapatkan. Pertama, cukup membeli babat sapi di pasar daging, biasanya seharga 25 ribu-30 ribu per ½ kilogram. Lumayan murah khan? Selanjutnya siapkan bumbu-bumbunya untuk mengungkep dan juga bahan sambelan. Apa sajakah itu? Daripada bingung, simak langsung resep dan cara membuatnya berikut ini : Lele Tidak Amis dan Bau Tanah? Ini Tips dan Cara Mengolahnya

Bahan-bahan yang dibutuhkan :

  • 1/2 kg babat tebal
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • air secukupnya
  • 2 cm lengkuas (geprek)
  • 3 sdm minyak

Bumbu yang dihaluskan :

  • 4 bh bawang putih
  • 2 bh bawang merah
  • 2 cm jahe
  • 2 cm kunyit
  • 1 sdt ketumbar
  • Gula merah secukupnya
  • garam secukupnya
  • Kaldu bubuk/penyedap rasa, secukupnya

Cara membuatnya :

  1. Cuci bersih babat, kemudian masukkan dalam panci presto, rebus selama kurang lebih 30 menit
  2. Tiriskan babat dan buang airnya, potong-potong babat
  3. Panaskan minyak
  4. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan babat yang sudah dipotong-potong
  6. Masukkan daun salam & daun jeruk. Aduk rata dan tambahkan air agar bumbu meresap
  9. Masak hingga bumbu meresap dan menyusut
10. Panaskan minyak, lalu goreng babat sebentar saja
Cara Membuat Sambal Korek Enak
Bahan-bahan yang dibutuhkan :
12 bh cabe rawit merah
2  siung bawang putih
garam secukupnya
gula secukupnya
Cara membuat : Uleg bumbu sambal hingga halus, kemudian siramkan minyak panas sisa menggoreng babat, aduk-aduk  dan babat siap disajikan bersama sambal korek.
Sangat mudah banget khan cara membuatnya? Setelah ini, Anda tidak perlu jauh-jauh ke Madura jika hanya ingin menikmati nasi babat, karena semua sudha bisa dibuat sendiri di rumah.
Loading...
loading...
Previous
Next Post »