sss

Tips Menjaga Dapur Anda Agar Tetap Bersih Dan Nyaman

Dapur merupakan bagian terpenting dari sebuah rumah, karena dari dapurlah semua makanan bergizi untuk keluarga diolah.  Namun sayangnya tidak banyak orang yang mau memperlakukan dapur sebagaimana ruangan lainnya, sehingga dapur hanya berfungsi sebagai tempat memasak dan menyimpan peralatan memasak. Bahkan sebagian yang lain menganggap dapur sebagai tempat yang kotor dan kurang menyenangkan. (Tips membuat masakan gurih tanpa vetsin/MSG)
Padahal dapur yang terawat dan terjaga kebersihannya bisa menjadi tempat yang nyaman dan menyenangkan loh. Agar dapur Anda bisa menjadi tempat favorit dan menyenangkan, yuk simak tips-tips berikut ini : (Baca tips-tips keren lainnya)

Bersihkan Dapur segera setelah memasak

Agar menjadi tempat yang nyaman dan menyenangkan, dapur harus terjaga kebersihannya. Segera bersihkan dapur dan alat masak setelah digunakan. Jangan menunda membersihkan agar noda tidak semakin lengket, bandel, susah dibersihkan, dan  juga menimbulkan bau tidak sedap yang membuat dapur tidak nyaman. (resep memasak aneka sayur)

Rapikan alat dapur dan tempat bumbu

Alat dapur dan tempat bumbu yang tidak rapi akan membuat dapur terlihat sesak dan tidak sedap dipandang mata. Untuk itu, atur dan rapikan posisinya sehingga dapur terlihat bersih dan rapi. (resep memasak aneka sambal)

Tambahkan ornamen cantik

Ornamen dapat mempercantik penampilan dapur Anda, karena itu tidak ada salahnya jika Anda menambahkan beberapa, mulai dari magnet kulkas, hiasan lampu, rangkaian bunga, hiasan dinding, lap cantik, dan lain-lain yang dapat mempercantik suasana dapur. (Alasan tidak boleh keluar rumah saat maghrib)

Perhatikan Tempat sampah dan pencuci piring

Agar dapur Anda menjadi tempat yang nyaman, Anda harus memperhatikan tempat sampah dan tempat pencuci piring. Karena kedua tempat tersebut biasanya menarik perhatian kuman, bakteri, dan hewan pengganggu apabila tidak dijaga kebersihannya. Karena itu, jangan menimbun sampah di dapur dan rutin bersihkan saringan bak pencuci piring agar dapur terhindar dari bau tak sedap dan kuman berbahaya.

Periksa kebersihan dan kerapihan Lemari es

Lemari es termasuk salah satu pelengkap dapur yang sangat penting dijaga kebersihan dan kerapiannya, karena berfungsi menyimpan bahan makanan dan juga makanan. Bersihkan lemari es secara berkala agar terhindar dari bau tidak sedap dan juga noda membandel. (Sikap terbaik para suami)

Gunakan bahan alami untuk urusan dapur

Dapur seringkali mendatangkan masalah, misalnya cipratan minyak, lemak, bau tidak sedap, noda membandel, panci berkerak dan gosong, dan lain sebagainya. Nah, untuk mengatasinya, Anda bisa menggunakan bahan-bahan alami untuk mengatasinya, misalnya : jeruk nipis/lemon untuk menghilangkan lemak, tepung untuk membersihkan cipratan minyak, cuka untuk noda membandel, arang untuk mengatasi bau tidak sedap, dan baking soda untuk mengatasi gosong dan berkerak, dan masih banyak bahan-bahan alami lainnya. (Waspadai penyakit Ain pada anak)
Semoga tips-tips diatas dapat membuat dapur Anda menjadi tempat yang menyenangkan dan juga favorit untuk keluarga.
Loading...
loading...
Previous
Next Post »